KODE DFP HEAD Sudah Berusia 49 Tahun, Ira Koesno Belum Menikah: Ini 4 Alasan Kenapa Wanita Mapan Menunda Pernikahan | KLONENGAN DATA
IKLAN ADSENSE BAWAH SIDEBAR (250X250)

Sudah Berusia 49 Tahun, Ira Koesno Belum Menikah: Ini 4 Alasan Kenapa Wanita Mapan Menunda Pernikahan


Ira Koesno kembali menjadi perbincangan hangat di tengah gelaran debat capres dan cawapres 2019 semalam, Kamis (17/1/2019).

Ira Koesno sebagai moderator sekaligus pembawa acara televisi memang memiliki pesona yang luar biasa.

Banyak yang tertegun ketika mengetahui usia Ira Koesno ternyata sudah menginjak 49 tahun.

Pasalnya, moderator debat capres 2019 ini terlihat jauh lebih muda dari usianya karena penampilannya yang modis.

Seperti yang diketahui Ira Koesno masih berstatus single dan belum pernah menikah sampai usianya menginjak kepala 4.

Bagi sebagian orang, wanita yang sudah mapan dan berusia dewasa tapi belum menikah mungkin hal yang tidak wajar.

Namun sebenarnya, itu semua wajar saja karena ada beberapa alasan yang membuat wanita memang ingin menunda pernikahan.

Menurut K. Nola Mokeyane, penulis buku dari Atlanta Writer's Club, ada 4 alasan utama yang membuat wanita sengaja menunda pernikahan meski usianya sudah di atas 30 tahun.

1. Mengejar pendidikan tinggi

Salah satu alasan yang sering digunakan wanita saat menunda pernikahan adalah mereka ingin fokus mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi.

Banyak yang kemudian ingin melanjutkan kuliah di luar negeri dan mengambil beasiswa hingga S3 lebih dulu sebelum kemudian mengabdi pada suami.

2. Fokus berkarir

Selain pendidikan, karir juga kerap menjadi hal yang membuat wanita menunda pernikahan.

Bukan berarti wanita yang berkarir tidak tertarik untuk menikah, ya.

Mereka lebih memilih untuk membangun keamanan finansial sebelum menikah dengan pasangan. Wanita seperti ini biasanya cenderung lebih mandiri.

3. Masih ingin merasakan kebebasan pribadi

Beberapa wanita menunda pernikahan agar bisa melakukan eksplorasi terhadap lingkungan sekaligus menambah pengalaman mereka.

Setelah berkeluarga, tanggung jawab akan bertambah dan waktu untuk diri sendiri berkurang.

Dengan menunda pernikahan, mereka bisa mencoba hal-hal baru atau pergi mengunjungi daerah-daerah lain yang selalu mereka impikan.

Mereka juga bisa menyelesaikan masalah-masalah tertentu sebelum memulai kembali dengan seseorang yang baru.

4. Kurangnya stabilitas hubungan

Trauma masa lalu juga bisa menjadi salah satu alasan wanita menunda pernikahan.

Mereka merasa sulit menemukan pasangan yang dapat diandalkan dan hubungan yang stabil.

Tentu saja semua orang ingin hidup bersama pasangan yang cocok dan mampu melengkapi mereka, bukan?

Dan mungkin mereka memang belum menemukan sosok yang seperti itu.

Bukan berarti pemilih, hanya saja dengan pasangan yang tepat, kehidupan rumah tangga ke depannya juga akan makin langgeng dan jauh dari masalah.

Jadi, tak ada salahnya untuk menunda pernikahan selama itu sudah keputusan sendiri dan memang sudah dipikirkan dengan saksama.